CIANJUR NEWS - Bupati Cianjur, dr. Wahyu, menerima audiensi Universitas Putra Indonesia (UNPI) Cianjur di Ruang Rapat Bupati, Rabu (11/6/2025). Dalam kesempatan tersebut, Bupati mengajak UNPI untuk memperkuat kerja sama dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan kewirausahaan bagi generasi muda Cianjur.
"Kita perlu bersinergi untuk mencetak anak-anak yang tidak hanya berpendidikan, tapi juga siap berkarya dan berwirausaha agar tidak menjadi pengangguran setelah lulus," ujar Bupati Wahyu.
Acara ini turut dihadiri Ketua Yayasan Pendidikan Yuyun Moeslim Taher (YPYMT), Kurnia P. Moeslim Taher, Rektor UNPI Cianjur Astri Dwi Andarani, serta Ketua LPPM UNPI Amina Agustina. Pertemuan berlangsung hangat dan terbuka, membahas potensi kolaborasi riset, pengabdian masyarakat, dan penguatan SDM lokal. [Pemkab Cianjur]
0 Comments