Viral! Sopir Elf dan Travel Gelap Bentrok di Sindangbarang

 


BERITACIANJUR.COM – Insiden sopir elf dan travel gelap terlibat bentrokan di Kecamatan Sindangbarang, Kabupaten Cianjur viral di media sosial.
Bahkan, video bentrokan yang tersebar di media sosial tersebut, memperlihatkan 2 sopir elf yang menghadang mobil putih yang diduga travel gelap.

Tampak mobil travel gelap dihadang di kedua arah oleh dua mobil elf, sehingga bentrokan pun tak terhindarkan. Bahkan, terlihat sejumlah orang yang berada di dalam video mencoba melakukan tindakan anarkis.
Kapolsek Sindangbarang, Iptu Dadang Rustandi mengatakan, kejadian bermula ketika pihak travel yang diduga dimintai uang sebesar Rp1 juta, oleh sejumlah sopir elf.
“Iya awalnya sopir travel dimintai uang oleh 3 orang dari pihak elf. Karena pihak travel tak terima, maka terjadilah gesekan antara keduanya hingga akhirnya kericuhan terjadi,” ujar Dadang saat dihubungi beritacianjur.com, Senin (10/2/2025).
Setelah itu, lanjutnya, rekan travel lainnya pun langsung merencanakan untuk mendatangi para sopir elf yang berada di Sindangbarang.
“Jadi setelah sopir travel dimintai uang oleh sopir elf, pihak travel langsung mengirim pesan kepada rekan-rekannya untuk bersama-sama mendatangi pangkalan elf tersebut,” imbuhnya.
 
Polisi Gelar Mediasi
 
Dadang mengungkapkan, pihaknya pun langsung melakukan penanganan untuk meredam perselisihan tersebut dengan cara berkoordinasi dengan Polsek Cidaun untuk dilakukan mediasi antara kedua belah pihak.
“Kedua pihak akhirnya bersedia untuk dilakukan mediasi di Polsek Sindangbarang, dan hasilnya kesepakatan dijalin bahwa dari pihak travel membatalkan aksi tersebut, hingga permasalahan dianggap selesai,” ungkapnya.
Namun, permasalahan nyatanya tak kunjung usai. Setelah pihak elf menyatakan sudah terlanjur mengubungi para sopir elf lainnya, yang berada di wilayah Selatan dan Kota. Bahkan, mereka merencanakan untuk mencari para sopir travel dan memutuskan mogok beroprasi.
Walaupun begitu, pihak kepolisian tak hanya diam dan langsung mencegah hal tersebut agar kericuhan tidak semakin berlanjut.
“Iya permasalahannya setelah dimediasi, pihak elf sudah merencanakan untuk mogok beroperasi dan akan melakukan sweeping terhadap sopir travel. Namun hal tersebut berhasil ditangani oleh kami, sehingga mereka akhirnya sudah bubar,” pungkasnya.(Naila/BeritaCianjur)

Post a Comment

0 Comments